Ikuti Kami: |
 

Articles

Komplikasi Akibat Diabetes

Penderita Diabetes biasanya mengalami komplikasi penyakit pada anggota-anggota tubuh, baik yang bersifat jangka pendek maupun jangka panjang. Berikut adalah beberapa kondisi yang terkait Diabetes serta bagaimana mengenali gejalanya agar dapat mencegahnya terjadi.

Kerusakan Saraf (Neuropati)
Kadar gula darah berlebih bisa melukai dinding pembuluh darah kecil yang menutrisi saraf, terutama di kaki. Hal ini dapat mencegah nutrisi penting untuk mencapai saraf serta dapat merusak serabut saraf. Kondisi ini akan menyebabkan kesemutan, mati rasa, dan rasa panas atau sakit yang biasanya bermula dari kaki atau jari kaki dan kemudian menyebar ke atas. Jika dibiarkan tidak diobati, penderita bisa kehilangan kemampuan untuk merasa pada anggota tubuh yang terkena gejala ini.

Gejala
  • Nyeri seperti terbakar
  • Mati rasa
  • Kesemutan atau nyeri seperti ditusuk
  • Tidak bisa merasakan sesuatu
Dr. N. V. Ramani, Spesialis Neurologi, Raffles Neuroscience Centre  


Penyakit Ginjal (Nefropati)
Diabetes adalah penyebab utama penyakit ginjal karena Diabetes dapat merusak pembuluh darah. Ginjal memiliki jutaan kelompok pembuluh darah kecil yang menyaring kotoran dalam darah. Nefropati adalah istilah umum untuk menurunnya fungsi ginjal. Pada beberapa kasus, Nefropati Diabetik dapat berujung pada penyakit ginjal tahap akhir, dan meningkatnya kasus penyakit ginjal kronis juga sebagian disebabkan oleh meningkatnya kasus Diabetes.

Gejala
  • Tekanan darah tinggi
  • Bengkak di pergelangan kaki, telapak kaki, dan tangan jika sering terkena air
  • Letih karena kurangnya oksigen dalam darah
  • Sesak napas
  • Mual dan muntah
  • Hilang nafsu makan
  • Gatal-gatal
  • Hemoglobin rendah atau Anemia
Dr. Ekachai Danpanich, Spesialis Pengobatan Ginjal, Raffles Internal Medicine Centre 


Penyakit Kulit
Seseorang dengan Diabetes menderita kondisi hiperglikemia yang mengurangi kekebalan tubuh terhadap infeksi jamur atau bakteri pada kulit. Beberapa masalah kulit yang dapat dialami oleh penderita Diabetes diantaranya selulitis dan infeksi jamur di kaki, pangkal paha, dan kuku. Penderita Diabetes juga cenderung mengalami kulit kering di paha, siku, kaki dan bagian lain pada tubuh. Jika terjadi kulit pecah-pecah, kuman dapat masuk lewat bagian ini dan menyebabkan infeksi.

Tips merawat kulit
  • Gunakan pelembab untuk menjaga kulit tetap lembut dan tidak kering
  • Perhatikan bagian yang kering dan merah pada kulit
  • Perhatikan bagian yang mengalami gangguan akibat Neuropati
Dr. Chris Foo, Spesialis Dermatologi, Raffles Skin & Aesthetics Centre 
 

Bagaimana Mencegah Komplikasi
Walaupun penderita Diabetes berisiko mengalami komplikasi penyakit, ada beberapa cara untuk  mencegahnya terjadi.
  • Kontrol kadar gula darah sampai berada pada level yang baik
  • Kurangi berat badan (jika terlalu gemuk atau obesitas)
  • Selalu konsumsi makanan yang sehat dan seimbang
  • Beraktivitas fisik secara rutin (dengan jenis olahraga yang moderat setidaknya 150 menit dalam seminggu)
BERANDA
  • Buklet Pasien
  • CARI DOKTER RUMAH SAKIT KLINIK TENTANG KONTAK
    WA ICON
    WA ICON